­
Cara Belajar Biola Untuk Pemula - Tukang Jahit Digital

Cara Belajar Biola Untuk Pemula

December 10, 2016

Untuk para pembaca yang baru belajar biola (Violin) dan ingin untuk bisa memainkannya, tidak ada cara instan. Ada banyak cara yg harus kalian lakukan. Cara cara yg akan saya berikan nanti tidak akan menjamin keberhasilan anda dalam bermain biola, tetapi paling tidak saya memberikan saran dan cara yg saya gunakan secara pribadi dalam belajar biola ini.
Berikut cara caranya.
1. Belajar Memegang dan Menempatkan
Kelihatannya memang sepele, tetapi ini adalah cara yang harus kalian perhatikan. Baik memegang bow ataupun menempatkan biola, perlu ada teknik khusus dan cara yang detail. Jangan mempelajari yang lainnya kalau teknik ini belum kalian kuasai.
2. Pelajari teknik bowing
Sudah selesai memegang dan menempatkan? Bowing adalah teknik yang perlu dipelajari selanjutnya. Dengan teknik ini, seseorang dapat menghasilkan suara yang baik dan benar. Bowing memang juga terlihat sepele, hanya perlu menggesekkan bow, tetapi sebenarnya itu hal yang rumit. Mulai dari tekanan, kecepatan, sampai harus memperhatikan kelentikan dan kelenturan agar pindah senar atau perubahan arah gesekan tidak menimbulkan perubahan yang berarti.
3. Fingering
Teknik ini merupakan teknik hafalan otot. Dimana kita diharuskan untuk mencari titik titik not ditempatkan. Inilah perbedaan biola dengan gitar atau piano. Karena sang Violinist (pemain biola) diharuskan memiliki feeling yang tinggi ketika sedang bermain biola. Hafalan ini tidak akan memakan waktu yang lama. Akan lebih mudah jika Anda adalah pemain gitar. Cari di YouTube untuk cara resminya.
Mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan saat ini. Dengan mempelajari cara di atas, mudah mudahan kalian dapat menjadi pemain biola yang handal dan profesional. Jika ada pertanyaan, kritik, ataupun saran, silahkan sampaikan melalui kolom komentar.
Jangan lupa juga untuk kunjungi dan subscribe channel YouTube saya, karena saya akan mengunggah banyak video biola disana.
Terima kasih

You Might Also Like

0 komentar

ADS

ADS

ADS