­
Kehidupan Youtuber | Inspirasiku - Tukang Jahit Digital

Kehidupan Youtuber | Inspirasiku

August 10, 2017


YouTube menjadi hal yang umum dewasa ini. Seperti yang kita tahu, YouTube berisi ribuan ratusan ribu, bahkan jutaan video yang diupload setiap harinya. Jenis videonya pun beragam, tergantung kita sebagai pengguna YouTube ingin melihat video yang seperti apa. YouTube juga dikenal sebagai platform yang menyediakan video - video edukasi, baik tutorial, pembahasan materi, hingga penuntasan suatu permasalahan juga dibahas disana.

Para pengguna YouTube yang mengupload video mereka ke YouTube dinamakan "YouTuber" (bukan youtubers). Berawal dari iseng-iseng, banyak orang yang mengunggah karya hasil mereka sendiri untuk dipublikasikan di internet agar dapat dilihat oleh khalayak ramai. Seraya waktu berlalu, kemampuan mereka menjadi bertambah, dan skill mereka semakin terasah. Yang awalnya hanya iseng - iseng, kini menjadi kegiatan rutinan yang dilakukan untuk mengisi waktu luang seusai sekolah ataupun bekerja.

YouTube yang berada dibawah Google, inc. juga menghargai karya orang - orang yang mengunggah karya - karya mereka ke YouTube (YouTuber). Karena walau bagaimanapun, YouTube patut berterima kasih kepada mereka atas kerja sama dan partisipasinya. YouTube juga memberikan kesempatan bagi mereka yang sudah mengupload video mereka untuk menikmati sedikit keuntungan dari video teresebut. Google Adsense memfasilitasi hal itu, sehingga kini YouTuber dapat mendapatkan sedikit keuntungan dari kegiatan mereka yang awalnya hanya iseng - iseng itu.

Setelah video mereka menjadi lebih baik dari waktu ke waktu, kemampuan mereka bertambah, skill mereka maju dan berkembang dengan pesat, kemudian ada lagi pihak - pihak yang membawa sesuatu yang manis untuk mereka. Brand - brand tertentu mempercayakan urusan sponsor kepada mereka. Mulai dari makanan ringan/snack yang harga per bijinya hanya Rp1000,- hingga brand yang menawarkan dan menjual produk dengan nominal yang besar. Dari mereka perlu membeli alat - alat untuk membuat video, kini mereka hanya perlu menggunakan, karena dipilih sebagai brand ambasador.

Kehidupan mereka mulai membaik, mulai dapat menemukan jati diri mereka yang sebenarnya. Yang tadinya iseng - iseng dan hanya sekadar pengisi waktu luang, kini menjadi pekerjaan utama yang sangat dibangga - banggakan, dan kini termasuk pekerjaan yang bergengsi. Kemana - mana selalu ada fans club yang menunggu mereka berjalan melangkah. Selalu ada yang mengajak foto bersama.

YouTube yang dulunya hanya bisa untuk melihat, kini mereka yang dilihat orang. Sebut saja nama - nama mereka, seperti Bayu Skak, Agung Haspsah, Chandra Liow, Reza "Arap" Oktovian, dan lain - lain. Seakan - akan mimpi mereka menjadi kenyataan.

Mereka yang disebutkan diatas adalah inspirasi saya. Saya secara pribadi belajar banyak tentang dunia luar melalui mereka. Saya belajar keseharian mereka, dan saya dapat menyimpulkan sesuatu. Bahwa, hal apapun memerlukan pengorbanan dan proses untuk mencapainya. Tidak ada sesuatu yang instan dan mudah untuk digapai. Tidak ada jalan pintas. Hanya ada jalan untuk belajar.

You Might Also Like

0 komentar

ADS

ADS

ADS